Sejarah Microsoft Word

Sejarah Software Aplikasi perkantoran Microsoft Word

Sejarah panjang perjalanan Microsoft office hingga saat ini, bayak perubahaan dan penambahan fasilitas. Sejak pertama kali di luncurkan tanggal 30 Agustus 1992. Waktu itu aplikasi perkantoran ini diberi nama Microsoft office versi 3.0 pada versi tersebut Microsoft office menyertakan Microsoft word sebagai pengola kata, Microsoft excel sebagai pengolahan angkan, Microsoft powerpoint digunakan sebagai aplikasi presentasi yang handal dan Microsoft mail digunakan untuk menerima dan mengirim email.

Setelah popular dengan Microsoft office 3.0. pada tahun 1995-an Microsoft kembali meluncurkan Microsoft office 95 bersamaan waktu itu Microsoft meluncurkan system operasi Microsoft windows 95. Pada system operasi ini merombak total windows versi 3.1 dan windows 3.11.

Sejalan dengan perkembangan system Microsoft windows, Microsoft office sendiri terus berkembang dan semakin mapan dan terus digandrungi serta digunakan oleh sebagai besar masyarakat computer di dunia termasuk di Indonesia.

Sampai pada tahun 2000-an Microsoft sudah meluncurkan beberapa versi Microsoft office dan sampai saat ini masih tetap digunakan sebagai andalan aplikasi perkantoran modern. Beberapa versi dari Microsoft office yang masih bayak digunakan saat ini antaralain Microsoft office 2000, Microsoft office XP 2002 dan Microsoft office 2003. Pada kenyataanya sampai saat ini masih bayak kemampuan Microsoft office 2003 masih belum tersentuh oleh pemakayannya. Namun sejalan dengan perkembangan teknologi dan system operasi yang juga terus berkembang.

Microsoft word 2007 merupakan sebuah program aplikasi pengolahan kata (word processor) buatan Microsoft corporation MS. Word 2007 merupakan hasil perkembangan beberapa versi sebelumnya. MS. Word tampil lebih user friendly da sudah menggunakan ribbon sebagai standar baru alam menampilkan menu-menu tool. Berdasarkan klaim mereka, ribbon adalah sebuah inovasi yang kelak di masa mendatang menjadi sebuah standar bagi tampilan menu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *